MEMPAWAH - Dalam rangka mencegah dan meminimalisir terjadinya musibah di perairan serta menjaga situasi kamtibmas perairan selalu aman kondusif di wilayah perairan, Satpolairud Polres Mempawah melaksanakan patroli di perairan wajok hingga muara Jungkat, Minggu (28/01).
Patroli dialogis ini rutin di lakukan untuk meminimalisir terjadinya musibah ataupun hal-hal yang tidak di inginkan diperairan, khususnya di perairan wilayah hukum Polres Mempawah dengan tujuan menciptakan situasi kamtibmas perairan yang aman dan kondusif.
Kasat Polairud Polres Mempawah Ipda Vahrul Febrianto mengatakan jika saat ini sering terjadi angin kencang sehingga meningkatkan jumlah patroli sekaligus menghimbau masyarakat nelayan dan ABK. (her)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar