Jumat, 14 Februari 2025

PASTIKAN SITUASI KAMTIBMAS TETAP KONDUSIF, SATPOLAIRUD POLRES MEMPAWAH GELAR PATROLI


MEMPAWAH - Satpolairud Polres Mempawah melaksanakan tugas kegiatan hariannya adalah memastikan situasi perairan selalu aman dan kondusif, yakni dengan cara patroli perairan yang dilaksanakan sejak pagi hari, Jumat (14/2).


Terlihat anggota Satpolairud Polres Mempawah sudah bersiap-siap ditandai dengan memanaskan mesin speed boat 40 PK serta menyiapkan keperluan patroli lainnya, spee patroli sudah bergerak menyusuri Muara Jongkat dengan rute patroli kali ini  dari Pos Satpolairud bergerak ke arah Muara Jongkat. 


Patroli perairan rutin di laksanakan oleh personil Satpolairud Polres Mempawah untuk mengantisipasi gangguan kamtibmas di sekitar perairan muara jungkat serta dermaga perusahaan yang terletak di perairan wilayah hukum Polres mempawah, area tersebut berpotensi terjadi gangguan kamtibmas dan laka kerja sehingga penting bagi aparat keamanan perairan untuk hadir ditempat tersebut dalam memberikan himbauan keselamatan, pelayanan kepolisian maupun cegah terjadinya gangguan kamtibmas.


Patroli perairan kali ini mendeteksi aktivitas sekitar dermaga guna cegah gangguan kamtibmas kemudian memonitor sekitar muara jongkat, area tersebut berpotensi terjadi gangguan kamtibmas dan laka kerja sehingga penting bagi aparat keamanan perairan untuk hadir ditempat tersebut dalam memberikan himbauan keselamatan, pelayanan kepolisian maupun cegah terjadinya gangguan kamtibmas. (her)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SAMBANGI SATPAM, PERSONIL SATPOLAIR AJAK BERSAMA JAGA SITUASI KEAMANAN

MEMPAWAH - Dalam rangka  antisipasi tindak kejahatan dan kriminalitas, anggota Satpolairud Polres Mempawah melaksanakan sambang dialogis Sam...